APBD Batam 2026 Disahkan Rp4,29 Triliun, Amsakar Beri Catatan untuk OPD Penghasil
APBD Batam 2026 Disahkan Rp4,29 Triliun, Amsakar Beri Catatan untuk OPD Penghasil
Pemko Batam
Batam - DPRD Kota Batam bersama Pemerintah Kota Batam resmi mengesahkan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Batam Tahun Anggaran 2026 dalam Rapat Paripurna di ruang sidang utama DPRD Kota Batam, Kamis (20/11/2025). Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, hadir langsung dalam rapat tersebut.
Dalam sambutannya, Amsakar menyampaikan apresiasi kepada pimpinan dan anggota DPRD serta jajaran Pemko Batam yang telah menyelesaikan pembahasan APBD secara intensif. Ia menegaskan bahwa masukan Badan Anggaran menjadi dasar dalam penyempurnaan rancangan APBD sebelum disetujui.
"Proses panjang ini adalah wujud komitmen bersama untuk memastikan APBD 2026 berpihak kepada kepentingan masyarakat," ujar Amsakar.
Baca Juga:Berdasarkan laporan Badan Anggaran DPRD yang disampaikan oleh M. Mustofa, APBD Batam awalnya direncanakan sebesar Rp4.738.304.249.000. Namun, terjadi penyesuaian akibat pengurangan dana transfer pemerintah pusat, sehingga pendapatan daerah dalam APBD 2026 ditetapkan menjadi Rp4.299.916.238.625.
Setelah penetapan ini, Amsakar menegaskan agar seluruh perangkat daerah mempercepat pelaksanaan program. Ia menekankan efisiensi dan akuntabilitas dalam setiap penggunaan anggaran. Khusus OPD penghasil, ia meminta strategi pendapatan daerah segera dimatangkan agar target penerimaan dapat tercapai.
"Setelah pengesahan ini, seluruh OPD harus bekerja lebih cepat dan tepat. Laksanakan anggaran secara efektif, efisien, dan akuntabel. Untuk OPD penghasil, segera susun strategi agar target pendapatan dapat diraih," tegasnya.
Wali Kota juga berharap DPRD tetap menjalankan fungsi pengawasan agar implementasi APBD berlangsung transparan, tertib, dan sesuai dengan ketentuan.
APBD Batam 2026 Disahkan Rp4,29 Triliun, Amsakar Beri Catatan untuk OPD Penghasil
Pemko Batam
Moody Arnold Timisela Selamat atas Terpilih Soeryo Respationo Sebagai Ketua DPD PDI Perjuangan Kepri 20252030
Politik
Muswil PWMOI Kepri, Ketua Panitia Mitra Julias Tama Penjaringan Calon Akan Transparan dan Akuntabel
Kepri
Camat Lubukbaja, Sri Miranthy Adhisty di Lantik Amsakar Menjadi Kadis Dukcapil Batam
Pemko Batam
Panitia Mukota keVIII KADIN Kota Batam Resmi Buka Pendaftaran Calon Ketua
Daerah
Tiga Hakim PN Batam "Geram" Roslina Fang Bantah Siksa Intan dan Kerap Bohong Diruang Sidang
Hukrim
Wako Batam Melalui Rudi Panjaitan Ajak Jemaat HKBP Berperan Aktif Bangun Kota yang Rukun dan Maju
Pemko Batam
8 Orang Ngaku Oknum BNN Grebek Pakai Senjata dan Peras 1 Miliar, Korban Sanggupi 300 Juta
Hukrim
Ismail Ratusimbangan Desak DPRD Batam Gelar RDP Ungkap Dugaan Pelanggaran Tenaga Kerja dan Skandal Pajak di First Club
Hukrim
Amsakar Li Claudia Hadiri Milad ke25 Masa Bakti DPRD Batam, Apresiasi Harmonisasi dan Dedikasi Wakil Rakyat
Pemko Batam